Pantauan detikcom, mobil RI 2 yang ditumpangi Boediono tiba di kediaman SBY pada pukul 20.00 WIB. Dengan pengawalan ketat, mantan Gubernur BI tersebut tidak mau memberikan pernyataan apa pun.
Berdasarkan informasi sebelumnya, rencana kedatangan Boediono adalah untuk membahas persiapan pertemuan KTT Pangan di Roma, Italia. Dijadwalkan lebih dari 60 kepala negara akan menghadiri KTT tersebut. Paus Benedictus XVI juga akan hadir pada saat pembukaan KTT.
Namun tidak menutup kemungkinan pertemuan tersebut juga akan membahas hal lain. Termasuk rencana penyerahan rekomendasi Tim 8 besok.
Sebelumnya, SBY juga sudah memanggil Jaksa Agung Hendarman Supandji dan Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri (BHD) serta Kepala BIN Sutanto. Sementara Menko Perekonomian Hatta Rajasa datang untuk melaporkan situasi perekonomian terkini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar